CariTauIlmuPengetahuan - Belum lama ini Lenovo telah membuat laptop series g410 yang ditenagai oleh procesol Intel Core i5 generasi mobile non ULV, yakni Lenovo g410-0016. Secara umum memang seri Lenovo ini bukanlah laptop baru karena sudah diproduksi sejak tahun 2014.
Meski demikian, kinerja yang ditawarkan masih cukup perkasa untuk menangin komputansi masa kini. Kinerja tinggi yang dihasilkan laptop Lenovo series G410 ini cukup tinggi berkat didukungnya processor non ULV (Ultra Low Voltage). Namun. Kinerja tinggi ini harus dibayar dengan konsumsi daya yang lebih besar dari rata-rata laptop berprosesor jenis ULV.
Besutan laptop ini adalah besar, tebal, dan agak berat. Dimensi yang agak bongsor ini menggunakan konsep laptop konvensional dan ditenagai oleh prosesor non ULV. Pengguna prosespr mobile regular membuat laptop ini memerlukan ruang lebih untuk pendinginan prosesor dan system secara keseluruhan, serta batterai yang berkapatsitas besar.
Penampilan fisik laptop Lenovo series G410 ini tidak jauh berbeda dengan produk produk Lenovo yang lainnya yang mengandalkan design kotak dan sudut yang agak tegas. Laptop ini hanya tersedia dalam satu warna saja, yaitu hitam.
Pada sisi kanan laptop Lenovo series G410 terdapat DVD Recordable (Dual Layar), Port USB 2.0, dan port input. Sedangkan pada sisi kiri terdapat Port VGA Connector port RJ45, port HDMI Out, dua port USB 3.0, port 2 in 1 audio jack. Lenovo menempatkan LED Indikator pada sisi depan dan slot card reader pada sisi depan laptop.Lenovo juga membekalinya audio yang berkualitas dari Dolby Audio yang siap memanjakan telinga pengguna.
Sama seperti Lenovo lainnya, laptop Lenovo series G410 ini juga dilengkapi oleh keyboard berdesin ergonomis yang disebut dengan AccuType Keyboard. Keyboard jenis ini memang nyaman bagi sebagian besar pengguna Lenovo.
Laptop Lenovo series G410 ini terbilang mumpuni dikelas menengah. Lenovo membekalinya dengan layar berukuran 14 inci yang menggunakan teknologi TFT LCD LED Backlight dengan resolusi 1366 x 768 pixel, sama seperti pesaingnya, ukuran 14 inci untuk laptop konvensional dan cukup nyaman untuk digunmakan kerja dalam jangka waktu yang lama.
Sektor kinerja adalah kelebihan utama laptop ini, dengan mengandalkan dukungan prosesor intel Core i5-4200M Generasi Haswell dual-core yang berlari dengan kecepatan standar 2,5Ghz dan TurboBoost hingga 3.1Ghz. Laptop ini diperkuat oleh RAM 2GB DDR3 yang dapat diupgrade sesuai kebutuhan pengguna.
Kemampuan grafis laptop ini bisa dikatakan cukup baik dikelasnya dengan mengandalkan Intel HD Graphics 4600 dan AMD Radeon HD 8570M. seperti yang kita ketahui, grafis Radeon HD 8570M besutan AMD ini mengandalkan 384 shader core berteknologi GCN dengan kecepatan 650 MHz. Kartu grafis laptop ini dikawinkan dengan RAM 2GB DDR3 yang berkecpatan 1,8GHz dengan antarmuka memori 64-bit. Kinerja grafis yang dihasilkan mampu menangani game keluaran 2013-2014 dengan setting medium atau low.
Sektor media penyimpanan laptop ini dibekali oleh Lenovo hard disk berkapasitas 500GB. Kapasitas yang bisa dibilang lumayan cukup untuk laptop kelas menengah ini. Sisi konektivitas laptop kelas menengah ini dibilang cukup lengkap dengan mengandalkan LAN,Bluetooth,WiFi,Port USB 3.0, Port USB 2.0, VGA port, Port HDMI, dan card reader.
Belum ada tanggapan untuk "Review Laptop G410"
Posting Komentar