Game Racing Terbaik - Game racing merupakan permain dengan genre balapan. Pada umumnya, game racing lebih identic dengan balapan mobil, akan tetapi ada juga game racing yang memainkan balapan motor. Sudah banyak perusahaan game yang membuat game racing yang salah satunya ialah EA (Elektrinok Arts).
Perusahaan game bersaing membuat game yang bergenre balapan untuk mendapatkan julukan sebagai perusahaan game dengan game racing terbaik. Ternyata, tidak hanya satu atau dua saja game racing yang seru buat kamu mainkan, berikut ada beberapa
game racing terbaik yang harus kamu mainkan!
Need For Speed
|
Need for Speed |
Permainan dengan genre balap yang diedarkan oleh EA
(Electonic Arts) dan di kembangkan oleh perusahaan kanada yang bisa di bilang
anak dari perusaan EA yaitu EA Black Box. Need for speed ini termasuk game
balapan yang paling terkenal di seluruh dunia dan termasuk game yang sukses
untuk setiap waktu. Sudah lebih dari 100 juta kopi yang terjual. Game ini pun
sudah mengeluarkan banyak tipe untuk setiap tahunnya, seperti contohnya Need
for Speed Rivals yang di keluarkan pada tahun 2013.
The Crew
|
The Crew |
Game yang bisa dimainkan secara online yang dapat
balapan dengan semua pengguna diseluruh dunia yang terbuka dan tidak terbatas
ini membuat The Crew berbeda dari game racing yang lainnya. Dalam game ini,
terdapat berbagai aktifitas yang dapat kamu lakukan, kamu dapat menghabiskan
waktu dalam aktifitas tambahannya tanpa harus mengikuti banyak misi utamanya.
Grafik dari game ini bisa dibilang cukup baik karena terlihat begitu sempurna
dikalangan para gamers.
Gran Turismo 6
|
Garn Turismo 6 |
Secara ekslusif, game ini hadir dengan seri ke
enamnya untuk konsol ps3 pada akhir tahun 2013. Game ini memiliki grafik yang
sempurna dan tentunya lingkungan racing yang lebih stabil tanpa adanya efek
grafis blur.
Game ini sudah banyak menghadirkan variasi mobil yang bisa dimainkan,
diantaranya street ready production sampai kelas premium. Game ini juga
menghadirkan variasi racing challenge yang menantang dan menampilkan mode
simulasi tes lisensi kendaraan. Game ini juga memiliki mekanisme drifting mobil
terbaik pada kelasnya.
Grid AutoSport
|
Grid AutoSport |
Dalam game ini, kamu akan menjalani musim balap
dengan tim yang merekrutmu dan berusaha menjadi yang terbaik di dunia balap
mobil. Terdapat 5 klasifikasi balapan yang bisa kamu ikuti diantaranya Touring,
Endurance, Open Wheel, Tuner, dan Street. Game ini mengkombinasi balap jalanan
dan juga balap sirkuit. Grid Grand Slam dan Grid Master Trophy adalah event
event tertentu. Kamu juga bisa mengganti kelas balapan dari setiap musim
berganti yang tentunya menghadirkan tantangan dan pengalaman yang baru
Forza Motorsport 4
|
Forza Motorsport 4 |
Game yang diedarkan oleh Microsoft Studios ini hadir
secara ekslusif untuk Xbox 360 yang diliris pada tahun 2011. Banyak para gamer
penggemar game racing berpendapat bahwa game ini memiliki aspek simulasi game
racing paling kuat dalam serinya. Game ini memiliki grafik yang bagus, gameplay
yang menantang dan tentunya mekanisme mengendarai yang fun membuat game ini
layak di bilang salah satu game terbaik untuk genre game balap
Ride
|
Ride |
Memang pada umumnya game racing lebih identic untuk
balap mobil dikarenakan hampir semua game yang bergenre racing ini menghadirkan
balap mobil. Namun tidak untuk game Ride ini, Ride menghadirkan game balap
motor. Game ini sangat cocok untuk kalian penggemar racing motor. Game ini juga
dilengkapi dengan grafik yang mendukung dan gameplay yang seru.
Blur
|
Blur |
Gaya balap game ini hampir mirip dengan game Burnout,
yaitu gak Cuma mengandalkan kecepatan untuk balapan saja namun membutuhkan
kekuatan serta kelincihan mobil untuk mencapai garis finish. Namun perbedaannya
dari burnout, blur mengambil mobil dari dunia nyata. Game ini memiliki grafik
yang bagus dan juga realistis.
F1 (2014)
|
F! (2014) |
Untuk mengendarai mobil Formula One dalam game ini,
di butuhkan keahlian khusus seperti kelincahan jari kamu untuk membelokan atau menstabilkan
mobil Formula One ini. Karena dalam game ini, mirip dengan yang nyatanya, balap
ini melaju dengan secepat mungkin dan sulit untuk dikendalilkan.
Itulah beberapa game racing terbaik yang harus kamu mainkan. Coba deh, kamu pasti ketagihan dan penasaran kalau sudah memainkan game game racing tersebut.
Belum ada tanggapan untuk "Game Racing Terbaik yang Harus Kamu Mainkan, Seru Banget!"
Posting Komentar