Game - Game strategi terbaik merupakan salah satu game dengan genre yang sangat seru untuk dimainkan. Selain itu, game ini juga menuntut kamu untuk berpikir dan merancang beberapa cara untuk mengalahkan lawan kamu. Berbeda dengan game yang lainnya yang mengutamakan ketepatan kamu dalam menekan tombol serang. Tentunya kamu harus pintar pintar untuk memainkan game dengan genre strategi.
|
Game PC Strategi Terbaik yang Harus Kamu Coba |
Untuk itu, bagi kamu yang sangat menyukai game dengan genre strategi, kamu harus mencoba beberapa
game strategi terbaik yang akan kita bahas disini. Cekidot!
Warcraft III
|
Warcraft III |
Warcraft III bisa dibilang salah satu game dengan genre strategi yang melegenda sepanjang masa. Dalam game ini kamu bermain disebuah dunia fantasi untuk mengendalikan berbagai ras khayalan seperti Orc, Demon, Elf dan masih banyak lagi. Game ini menjadi sangat populer ketika dirilisnya sebuah mod bernama DotA yang telah populer di online.
Starcraft II
|
Starcraft II |
Hampir sama dengan Warcraft III, game ini juga sangat populer dimainkan secara online dan ada pula kompetisi internasional yang dianggap sangat bergengsi. Game ini mengambil setting di luar angkasa dalam sebuah perang bintang futuristik dimana kamu bisa mengendalikan berbagai unit mulai dari robot berukuran kecil hingga pesawat tempur yang canggih. Salah satu kelebihan dari game ini ialah campaign model yang bisa dimainkan secara non-linear dan hal ini tentunya akan membuat kamu lebih menikmati peran sebagai pengatur strategi.
Age of Empires III
|
Age of Empires III |
Game legenda yang satu ini merupakan salah satu game dengan genre strategi terbaik. Game ini memiliki grafis yang lebih baik dan cerita campaign yang lebih dramatis dari seri sebelumnya. Kamu bisa memainkan berbagai bangsai diseluruh penjuru dunia seperti bangsa Cina, Breton, Mesir, Persia hingga Afrika. Dalam game ini, kamu harus mengungguli bangsa-bangsa saingan kamu. Hal ini bisa dilakukan dengan jalan perang atau melalui jalur diplomasi.
Company of Heroes
|
Company of Heroes |
Game ini mengambil latar belakang Perang Dunia II, dan setting tempat, kondisi alam, serta sumber daya pasukan yang kamu miliki sangat mirip dengan kondisi nyata yang terjadi saat itu. Dalam game, kamu bertugas mengontrol pasukan Sekutu yang bertugas untuk membebaskan benua Eropa dari genggaman Nazi. Perjalanan kamu dimulai dari invasi di pantai Normandy, yang cukup sulit dan memakan banyak korban. Kamu juga dituntut untuk sangat cermat dalam mengatur serangan. Tiap unit yang kamu kontrol, semisal artileri, mortar, infantri, atau tank memiliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing.
Rise of Nations
|
Rise of Nations |
Game ini bisa membuat kamu betah berlama-lama di depan komputer untuk menyelesaikan satu map tertentu. Game ini memiliki konsep seperti Age of Empires, di mana kamu memilih satu bangsa dan membangun peradaban bangsa tertentu dari mulai paling primitif hingga memasuki peradaban serba canggih dan robotik. Perbedaan utama game ini dari Age of Empires adalah di mana kamu bisa mengontrol peradaban di atas abad 21, di mana semua peperangan akan dilakukan dengan robot, pesawat canggih, serta misil jarak jauh.
Nah, itulah beberapa game strategi pc terbaik untuk kamu mainkan guys. Selamat mencoba dan jangan lupa waktu kalo udah main game tersebut yaa
Belum ada tanggapan untuk "5 Game PC Strategi Terbaik yang Akan Menghilangkan Bosanmu"
Posting Komentar